--> Project V - 4. Sistem Parkir Mobil berbasis Arduino Uno | Tutorial arduino lengkap

Friday, August 4, 2017

Project V - 4. Sistem Parkir Mobil berbasis Arduino Uno

| Friday, August 4, 2017
Sistem Parkir Mobil




Sistem Kerja Alat

Sistem alarm parkir mobil dengan sensor jarak ultrasonik dan Arduino sebagai pemrosesnya. Ketika akan memarkir mobil, supaya ada “early warning” ketika jarak (belakang) sudah deket dengan tembok misalnya, akan muncul warning. Warning berupa suara “tit...” yang dihasilkan oleh buzzer.

Kebutuhan Hardware

  • Sensor Ultrasonik HC-SR04
  • Modul LCD 2x16
  • Buzzer
  • Modul Arduino UNO
  • Power supply +9Volt



                                          Buzzer (Source)            Sensor Ultrasonik (HC-SR04) (Source)


Diagram Blok

Schematics


Koneksi Arduino UNO dengan LCD


Koneksi Sensor Ultrasonic



Koneksi Buzzer

Source Code/Sketch
#define TRIGPIN 8
#define ECHOPIN 9
#include <LiquidCrystal.h>
LiquidCrystal lcd(2, 3, 4, 5,6,7);
int jarak,timer;
void setup(){
lcd.begin(16, 2);
lcd.print(" ALARM PARKIR");
lcd.setCursor(0, 1);
lcd.print(" MOBIL ");
delay(2000);
lcd.clear();
lcd.print("Status=");
pinMode(ECHOPIN, INPUT);
pinMode(TRIGPIN, OUTPUT);
pinMode(11,OUTPUT);
}
void loop(){
digitalWrite(TRIGPIN, LOW);
delayMicroseconds(2);
digitalWrite(TRIGPIN, HIGH);
delayMicroseconds(10);
digitalWrite(TRIGPIN, LOW);
timer = pulseIn(ECHOPIN, HIGH);
jarak= timer/58;
if (jarak>25){
lcd.setCursor(7,0);
lcd.print("Aman ");
}
else if(jarak>20){
lcd.setCursor(7,0);
lcd.print("Awas ");
digitalWrite(11,1);
delay(500);
digitalWrite(11,0);
delay(500);
}
else if(jarak>10){
lcd.setCursor(7,0);
lcd.print("Waspada");
digitalWrite(11,1);
delay(300);
digitalWrite(11,0);
delay(300);
}
else {
lcd.setCursor(7,0);
lcd.print("Bahaya ");
digitalWrite(11,1);
delay(100);
digitalWrite(11,0);
delay(100);
}
}


Jalannya Alat

1. Koneksikan antara sistem Arduino dengan peripheral lain (Sensor Ultrasonik dll) seperti pada
    rangkaian (skematik).
2. Pasang power supply (adaptor 9V) dan hidupkan (colokkan ke sumber PLN 220V) sehingga
    lampu LED indikator nyala.
3. Program Arduino dengan program diatas.
4. Tampilan pertama pada LCD


5. Setelah 2 detik sensor ultrasonik langsung membaca jarak dan menampilkan status jarak mobil
    dengan benda dibelakangnya, Jika jarak antara objek dengan sensor lebih besar dari 25 cm (jarak
    < 25cm) maka buzzer tidak berbunyi dan LCD menampikan “status=Aman”.


6. Jika jarak antara objek dengan sensor lebih kecil dari 25 cm (jarak < 25cm) dan jarak sensor lebih
     besar dari 20 cm (jarak > 20cm) maka buzzer berbunyi dengan frekuensi rendah dan LCD
     menampilkan “status=Awas”.


7. Jika jarak antara objek dengan sensor lebih kecil dari 20 cm (jarak < 20cm) dan jarak sensor lebih
    besar dari 10 cm (jarak > 10cm) maka buzzer berbunyi dengan frekuensi sedang dan LCD
    menampilkan “status=Waspada”.


 8. Jika jarak antara objek dengan sensor lebih kecil dari 10 cm (jarak < 20cm) maka buzzer berbunyi
     dengan frekuensi tinggi dan LCD menampilkan “status= Bahaya".




Video Project V - 4. Sistem Parkir Mobil berbasis Arduino Uno






KAMI MELAYANI JASA PEMBUATAN HARDWARE ATAU SOFTWARE BERBASIS ARDUINO

KONTAK KAMI 085743320570 (adi sanjaya)

Related Posts

2 comments: